Seorang Pria Ditemukan Tak Bernyawa di Kamar 110 Rahat Icon Hotel

BELITUNG, pradivanews.com – Seorang pria berinisial J (48), Rabu (28/09/2022) malam, sekira pukul 22.30 WIB ditemukan sudah tidak bernyawa di kamar 110 Rahat Icon Hotel, Jalan Depati Rahat Kecamatan Tanjungpandan. Belum diketahui secara pasti penyebab meninggalnya korban.

Berdasarkan informasi yang diterima, korban yang merupakan salah satu perangkat desa di Kecamatan Tanjungpandan ini sudah berada di kamar hotel tersebut sejak sore hari. Pada saat ditemukan, jenazah korban yang mengenakan pakaian berwarna hitam ini dalam kondisi terlentang di atas tempat tidur kamar 110.

Baca Juga: Dua Residivis Narkoba Diringkus Polisi Saat Mengambil Paket Berisikan Sabu-Sabu

Rahat

Penemuan seorang laki-laki yang sudah tidak bernyawa di kamar 110 ini dibenarkan Firdaus, salah satu Security Rahat Icon Hotel. Namun ia mengaku tidak mengetahui secara pasti peristiwa tersebut, dikarenakan ia masuk kerja jadwal shift malam pukul 23.00 WIB.

“Iya, emang ada mayat, laki-laki, tapi saya baru tau juga, karena baru masuk kerja, teman shift pertama tadi yang tahu. Tadi banyak juga polisi datang ke sini, sekarang sudah pada pulang semua”, sebut Firdaus kepada awak media, Rabu (28/09/2022) malam.

Rahat

Terpisah, Recepsionist sekaligus House Keeping Rahat Icon Hotel, Roy mengatakan penemuan korban berawal saat ia dipanggil seorang laki-laki yang juga tamu hotel, memberitahukan bahwa ada yang pingsan di kamar nomor 110 tersebut.

Baca Juga: Curi Dinamo, Rian Akhirnya Meringkuk di Sel Tahanan Polres Belitung

“Saya dipanggil mas-mas, ngasih tau ada orang pingsan. Mas ini juga minta tolong kepada saya untuk menelpon ambulance”, kata Roy kepada awak media di Polres Belitung, Rabu (28/09/2022) malam.

Saat berita ini diturunkan, polisi sedang memintai keterangan para saksi terkait penemuan korban dalam kondisi sudah tidak bernyawa tersebut. Sebelumnya, polisi juga telah melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) di kamar 110 Rahat Icon Hotel. Sedangkan jenazah korban sudah berada di RSUD dr H Marsidi Judono untuk menjalani pemeriksaan luar. (tim)


Sahabat, ikutin terus perkembangan informasi yang disajikan media online pradivanews.com, dan jangan lupa untuk meng-klik tombol suka dan mengikuti Pradiva News di Fanpage Facebook agar sahabat tidak ketinggalan informasi yang baru saja kami update …

Caranya mudah, dengan sahabat meng-klik link Fanpage Facebook berwarna hijau ini, maka sahabat akan masuk ke halaman Fanpagenya Pradiva News di Facebook …

Kami juga memiliki Channel Youtube, untuk melihatnya sahabat bisa meng-kliknya langsung .. Maka sahabat akan masuk ke channel group kami yang menyajikan informasi dalam format visual .. Trusss, jangan lupa like dan subscribe yaaa …

Yuuk sahabat klik sekarang juga …