Pererat Sinergi, Diskominfo Belitung Gelar Silaturahmi Dan Melampun Bersama Mitra

Sementara itu, Bupati Belitung Sahani Saleh (Sanem) dalam sambutannya mengatakan, acara seperti ini penting dilaksanakan guna menjalin komunikasi dan informasi agar lebih terkoneksi dengan baik. Oleh karena itu sangat diperlukan perbaikan tata cara dalam menyampaikan informasi, terutama yang berkaitan dengan pemerintahan agar sampai kepada masyarakat.

“Dengan maraknya medsos, saat ini banyak informasi hoax, jika tidak disaring dengan bijak akan menjadi informasi menyesatkan. Ini harus menjadi perhatian bersama, bagaimana kita hadirkan tayangan dan informasi yang baik demi pengembangan pembangunan daerah”, ungkap Sanem.

Masih menurut Sanem, pembentukan KIM sebagai mitra Diskominfo merupakan salah satu cara dalam menyebarkan dan pengembangan informasi yang berkaitan dengan kinerja pemerintah daerah.

“Dibentuknya KIM ini tentunya salah satu cara dalam penyajian informasi secara elektronik, untuk itu akan kita dukung dengan memfasilitasi jaringan internet dan website di tiap desa”, ucap Sanem.

Sanem juga mengatakan, informasi berkaitan dengan pemerintahan memang tidak semuanya dapat dibuka dan disebarkan luaskan kepada masyarakat, karena ada jenis informasi yang sifatnya berupa rahasia negara.

“Meskipun adanya keterbukaan dalam penyebaran informasi, namun di pemerintah ini ada infomasi yang tidak terbuka untuk umum, ada rahasia negara yang memang tidak boleh diketahui publik”, terang Sanem.

Dikatakannya, saat ini pemerintah pusat melakukan peninjauan serta pengawasan kepada pemerintah daerah melalui informasi yang disampaikan. Selain itu, Humas Indonesia akan memberikan penghargaan bagi instansi yang mampu menyajikan informasi terkait kemajuan daerah.

Sanem juga berharap, dari sejumlah penghargaan yang telah diterima, nantinya Kabupaten Belitung akan mendapatkan reword, baik itu berupa pemberian intensif dalam bentuk DED, maupun dalam bentuk lainnya.

“Untuk itu, mari kita bersinergi dalam menyampaikan informasi yang baik kepada masyarakat, kami pemerintah daerah melalui Diskominfo akan berupaya memberikan informasi yang sifatnya mengedukasi. Terima kasih kepada kawan-kawan pers yang sudah banyak memberitakan kegiatan pemerintahan serta kemajuan daerah”, pungkas Sanem. (yab)

BACA JUGA:


Sahabat, ikutin terus perkembangan informasi yang disajikan media online pradivanews.com, dan jangan lupa untuk meng-klik tombol suka dan mengikuti Pradiva News di Fanpage Facebook agar sahabat tidak ketinggalan informasi yang baru saja kami update …

Caranya mudah, dengan sahabat meng-klik link Fanpage Facebook berwarna hijau ini, maka sahabat akan masuk ke halaman Fanpagenya Pradiva News di Facebook …

Kami juga memiliki Channel Youtube, untuk melihatnya sahabat bisa meng-kliknya langsung .. Maka sahabat akan masuk ke channel group kami yang menyajikan informasi dalam format visual .. Trusss, jangan lupa like dan subscribe yaaa …

Yuuk sahabat klik sekarang juga …