LKBH Belitung Berbagi Berkah Ramadhan Kepada WBP Lapas Kelas IIB Tanjungpandan

BELITUNG, pradivanews.com – Lembaga Konsultasi dan Bantuan Hukum (LKBH) Belitung, Sabtu (15/04/2023), melaksanakan kegiatan berbagi berkah di Bulan Suci Ramadhan 1444 Hijriah kepada Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Tanjungpandan, Kabupaten Belitung.

Penyerahan bingkisan berupa beberapa duz mie instan, roti kering, kopi, susu, minuman sprite dan fanta, serta rokok tersebut secara simbolis dilakukan Ketua LKBH Belitung Heriyanto, SH, MH, kepada dua orang perwakilan WBP. Penyerahan bingkisan disaksikan langsung Kepala Lapas Kelas IIB Tanjungpandan Mahendra Sulaksana, A.Md.IP, SH, MM, dan beberapa orang staff.

Menurut Heriyanto, kegiatan berbagi berkah ini merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan LKBH Belitung pada setiap Bulan Ramadhan. Bahkan, selain di Bulan Ramadhan, LKBH Belitung juga sering berbagi rezeki kepada WBP Lapas Kelas IIB Tanjungpandan.

“Ini merupakan bentuk kepedulian kami kepada saudara-saudara kita sesama manusia, yang saat ini sedang bermasalah dengan hukum, dan sedang menjalani masa pembinaan di Lapas Kelas IIB Tanjungpandan ini”, sebut Heriyanto.

Lebih lanjut Heriyanto menambahkan, tujuan dari kegiatan berbagi ini yaitu untuk menumbuh kembangkan sikap peduli kepada WBP yang sedang menjalani proses pembinaan, baik oleh masyarakat yang berkelebihan rejeki maupun organisasi kemasyarakatan lainnya.

“Saya berharap dengan kepedulian kita bersama, WBP yang sedang menjalani proses pembinaan di Lapas, apalagi yang jarang dibesuk oleh keluarganya akan merasa mendapat dukungan atau support, sehingga ketika mereka kembali ketengah-tengah masyarakat akan menjadi lebih baik”, pungkas Heriyanto. (red)

BACA JUGA:


Sahabat, ikutin terus perkembangan informasi yang disajikan media online pradivanews.com, dan jangan lupa untuk meng-klik tombol suka dan mengikuti Pradiva News di Fanpage Facebook agar sahabat tidak ketinggalan informasi yang baru saja kami update …

Caranya mudah, dengan sahabat meng-klik link Fanpage Facebook berwarna hijau ini, maka sahabat akan masuk ke halaman Fanpagenya Pradiva News di Facebook …

Kami juga memiliki Channel Youtube, untuk melihatnya sahabat bisa meng-kliknya langsung .. Maka sahabat akan masuk ke channel group kami yang menyajikan informasi dalam format visual .. Trusss, jangan lupa like dan subscribe yaaa …

Yuuk sahabat klik sekarang juga …