Belitung Bakal Jadi Tuan Rumah Pertemuan Diplomat Kemenlu Membahas ISPO in American and European Market

Para Diplomat Kemenlu yang diundang tersebut akan menginap di Sheraton Hotel. Pada malam harinya akan ada jamuan makan malam. Sedangkan pada tanggal 24 November 2022, para Diplomat Kemenlu tersebut akan melakukan pengecekan fisik ke kebun sawit SMM di Kabupaten Belitung Timur.

“Untuk kendaraan operasional telah kami siapkan, saran untuk jamuan makan malam kiranya demi menunjang pariwisata dan kearifan lokal Belitung, kiranya dapat memfasilitasi tempat yang mencirikan budaya Belitung. Terkait pengawalan boleh ada dan tidak, tetapi akan tetap ikuti prosedur daerah, disamping itu juga agar adanya penyediaan ruangan VIV saat tiba dan pulang Para Diplomat Kemenlu ini”, beber Kun Risky.

Baca juga: Agrowisata Sawah dan Bank Digital Sampah, Bukti Nyata Keberhasilan Mahasiswa Politeknik Belitung

Sementara itu, Bupati Belitung, H Sahani Saleh, S Sos (Sanem) dalam sambutannya menyampaikan ungkapan terima kasih atas rencana kunjungan para Diplomat Kemenlu tersebut, karena dengan adanya pertemuan tersebut akan memberikan dampak positif bagi Kabupaten Belitung.

“Kami berharap banyak pertemuan-pertemuan seperti ini yang akan diadakan di Kabupaten Belitung, mengingat fasilitas yang kami miliki saat ini sudah memadai, seperti fasilitas jalan, fasilitas kesehatan, hotel dan lain-lain”, kata Sanem.