Panen Hadiah Simpedes BRI Berlangsung Semarak dan Meriah, Dihibur Risma Aw Aw D’Academy

BELITUNG, pradivanews.com – Ratusan masyarakat memadati halaman Gedung Nasional Tanjungpandan guna menyaksikan malam puncak acara Panen Hadiah Simpedes yang diselenggarakan Bank Rakyat Indonesia (BRI) Kantor Cabang Tanjungpandan, Sabtu (29/10/2022) malam.

Malam puncak acara Panen Hadiah Simpedes yang mengusung tema ‘BRI Memberi Makna Indonesia’ tersebut, semakin semarak dan meriah dengan adanya penampilan artis ibu kota yakni Risma Aw Aw D’Academy yang dihadirkan pihak BRI Kantor Cabang Tanjungpandan.

Penampilan Risma Aw Aw dengan sejumlah tembang lagu yang dinyanyikannya, berhasil memukau serta menghibur ratusan masyarakat yang hadir menyaksikan malam puncak acara Panen Hadiah Simpedes tersebut.

Bahkan penonton yang berada di dekat pentas, bernyanyi bersama dengan suara keras dan kompok mengikuti syair lagu yang dinyanyikan Risma Aw Aw. Tidak hanya bernyanyi, penonton pun semangat bergoyang pada saat Risma Aw Aw membawakan lagu berirama dangdut.

Simpedes

Selain itu, Risma dengan dipandu MC (Master of Ceremony) lokal Belitung Alek, juga membuat games untuk penonton yang mendapat kesempatan ditunjuk naik ke atas pentas. Dari permainan tersebut Risma dan Alek membagikan kupon doorprize dari BRI Kantor Cabang Tanjungpandan.

Di sela-sela penampilan Risma Aw Aw menghibur masyarakat, BRI Kantor Cabang Tanjungpandan juga mengisi acara dengan penyerahan hadiah grandprize Panen Hadiah Simpedes Tahap 1 tahun 2022, yang undiannya sudah dilaksanakan pada tanggal 26 Oktober 2022 lalu.

Penyerahan secara simbolis hadiah grandprize berupa satu unit Toyota Avanza All New ini dilakukan oleh Bupati Belitung Sahani Saleh kepada Syarif Murad, nasabah BRI Unit Kelapa Kampit selaku pemenang undian Panen Hadiah Simpedes tahun 2022.

Selain penyerahan hadiah grandprize, Pimpinan BRI Kantor Cabang Tanjungpandan juga menyerahkan secara simbolis Program BRI Peduli TJSL kepada Bupati Belitung senilai Rp. 210.900.000,- sebagai bantuan pembangunan sarana dan prasarana halte sepeda dalam rangka DWG-20 di Tanjungpandan Belitung.

Simpedes

Baca Juga: Rekaman Video Kekerasan Terhadap Siswa di Belitung Viral Beredar