Grace Waty, ASN Beltim Terima Penghargaan Dari Hasil Perbuatan Baik

BELITUNG TIMUR, pradivanews.com – Grace Waty (41) seorang Aparatur Sipil Negara (ASN) Kabupaten Belitung Timur (Beltim), pada Selasa tanggal 13 September 2022 lalu menerima penghargaan berupa pemenang pertama Penggerak Swadaya Masyaakat (PSM) Teladan Tingkat Nasional Tahun 2022 kategori PSM Ahli Muda. Penghargaan ini diterimanya langsung di Lapangan Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigras Republik Indonesia di Jakarta.

Kepada media, Grace yang merupakan ASN di Dinas Sosial dan Pemberdayaan Masyarakat Desa Kabupaten Beltim ini mengatakan, penghargaan yang diperoleh merupakan hasil dari perbuatan baik sesuai dengan tiga tugas PSM, yang kemudian dikembangkan olehnya menjadi lima tugas.

“Tugas PSM itu ada tiga yakni melatih, menyuluh dan membina nah kalau aku, kutambah dua lagi yakni peningkatan PAD dan PADes serta penyerapan tenaga kerja yang dapat meningkatkan pendapatan desa itu sendiri”, sebut Grace, Jumat (16/09/2022).

Menurut Grace, nilai lebih dari programnya sehingga ia terpilih menjadi yang terbaik yakni karena melakukan penguatan di bidang literasi dan pemberdayaan masyarakat. Program tersebut bernama Sinergi Penggerak Swadaya Masyarakat Berbasis Sekolah (Si PSM Bebase)

“Saya membantu literasi di bidang penulisan buku di perpustakaan, intinya membimbing perpustakaan desa yang ada di Kabupaten Belitung Timur menjadi yang terbaik”, ungkap perempuan lulusan STIPER Bangka ini.

Dari hasil pembimbingan yang dilakukan Grace, telah menghasilkan empat perpustakaan desa di Kabupaten Beltim menjadi perpustakaan desa terbaik se-Kabupaten Beltim.

“Perpustakaan desa tidak tersentuh dari kawan-kawan PSM, padahal SDGs yang besar itu disitu, kawan-kawan tidak menyentuh ranah anak, yaitu pemberdayaan perempuan dan anak lewat perpustakaan desa. Padahal bisa diberdayakan itu”, jelas perempuan kelahiran Gantung ini.